Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Besar Dan Sedang triwulan IV tahun 2017 naik sebesar 15.77 persen (y-on-y) terhadap triwulan IV tahun 2016 - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tenggara

Saat ini publikasi Sulawesi Tenggara Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat di akses pada 馃憠 KLIK DISINI

Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Besar Dan Sedang triwulan IV tahun 2017 naik sebesar 15.77 persen (y-on-y) terhadap triwulan IV tahun 2016

Tanggal Rilis聽:聽1 Februari 2018
Ukuran File聽:聽0.22 MB

Abstraksi

  •    Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Besar Dan Sedang triwulan IV tahun 2017  naik sebesar 15.77 persen (y-on-y) terhadap triwulan IV tahun 2016. Kenaikan tersebut terutama disebabkan naiknya produksi Industri Makanan sebesar 25.43 persen.
  •       Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Besar Dan Sedang (IBS) triwulan IV tahun 2017 naik sebesar 10.22 persen (q-to-q) terhadap triwulan III tahun 2017.
  •       Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Mikro Dan Kecil (IMK) triwulan IV tahun 2017 naik sebesar 34.15 persen (y-on-y) terhadap triwulan IV tahun 2016. Kenaikan tersebut terutama disebabkan oleh naiknya produksi Industri Makanan 74.26 persen, Industri Bahan Kimia dan Barang dari Bahan Kimia 34.76 persen, dan Industri Farmasi, Produk Obat Kimia dan Obat Tradisional 29.39 persen. Sedangkan jenis-jenis industry yang mengalami Penurunan produksi adalah Industri Alat Angkutan Lainnya 30.78 persen, Industri Pakaian Jadi  18.93 persen, dan Industri Pengolahan Lainnya 16.20 persen.
  •      Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Mikro dan Kecil (IMK) triwulan IV tahun 2017 naik sebesar 7.02 persen (q-to-q) terhadap triwulan III tahun 2017. Jenis-jenis industry yang mengalami kenaikan produksi yang terbesar adalah  Industri Makanan 19.23 persen, Industri Pengolahan Lainnya  13.46 persen, dan Industri Percetakan dan Reproduksi Media Rekaman 13.36  persen. Sedangkan jenis-jenis industri yang mengalami penurunan  produksi adalah Jasa Reparasi dan  Pemasangan Mesin dan Peralatannya 66.67 persen, Industri  Barang Logam, Bukan Mesin dan Peralatannya 15.19 persen, dan Industri Alat Angkutan Lainnya 12.66 persen.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tenggara (BPS-Statistics of Sulawesi Tenggara Province)

Jl. Boulevard No. 1 Kendari Sulawesi Tenggara

Telp: 0401-3135363; Fax: 0401-3122355; Email: bps7400@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta 漏 2023 Badan Pusat Statistik