Tingkat Pengangguran Terbuka Provinsi Sulawesi Tenggara Tenggara Pada Februari 2012 Sebesar 3,10 Persen - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tenggara

Saat ini publikasi Sulawesi Tenggara Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat di akses pada 👉 KLIK DISINI

Tingkat Pengangguran Terbuka Provinsi Sulawesi Tenggara Tenggara Pada Februari 2012 Sebesar 3,10 Persen

Tanggal Rilis : 7 Mei 2012
Ukuran File : 1.08 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja di Sulawesi Tenggara pada Februari 2012 mencapai 1.094.141 orang, bertambah 35.142 orang ( 3,32 persen) dibanding angkatan kerja Agustus 2011 sebesar 1.058.999 orang atau bertambah 29.775 orang ( 2,80 persen) dibanding Februari 2011 sebesar 1.064.366 orang.
  • Jumlah penduduk yang bekerja di Sulawesi Tenggara pada Februari 2012 mencapai 1.060.235 orang, bertambah sekitar 33.687 orang (3,28 persen) dibanding keadaan pada Agustus 2011 sebesar 1.026.548 orang atau bertambah 42.101 orang (4,14 persen) dibanding keadaan Februari 2011 sebesar 1.018.134 orang.
  • Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Sulawesi Tenggara pada Februari 2012 mencapai 3,10 persen, mengalami kenaikan dibanding TPT Agustus 2011 sebesar 3,06 persen dan mengalami penurunan dibanding TPT Februari 2011 sebesar 4,34 persen.
  • Setahun terakhir (Februari 2011+Februari 2012), hampir semua sektor mengalami kenaikan jumlah pekerja, kecuali sektor industri, sektor konstruksi dan sektor pertambangan masing-masing mengalami penurunan jumlah pekerja sebesar 4.649 orang (7,04 persen), 858 orang (2,25 persen) dan 245 orang
  • (2,75 persen).
  • Sektor pertanian, sektor jasa, dan sektor perdagangan secara berurutan menjadi penyumbang terbesar penyerapan tenaga kerja pada bulan Februari 2012.
  • Pada Februari 2012 sekitar 334.489 orang (31,55 persen) bekerja pada kegiatan formal dan 725.746 orang (68,45 persen) bekerja pada kegiatan informal. Status pekerjaan utama yang terbanyak adalah sebagai buruh/karyawan sebesar 303.119 orang (28,59 persen), diikuti pekerja keluarga/tidak dibayar sebesar 270.102 orang (25,47 persen), dan berusaha dibantu buruh tidak tetap/tidak dibayar sebesar 243.078 (22,93 persen), sedangkan yang terkecil adalah berusaha dibantu buruh tetap/dibayar sebesar 31.370 orang (2,96 persen).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tenggara (BPS-Statistics of Sulawesi Tenggara Province)

Jl. Boulevard No. 1 Kendari Sulawesi Tenggara

Telp: 0401-3135363; Fax: 0401-3122355; Email: bps7400@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik